Senin, 03 September 2012

TRACE Sederhana Menggunakan Corel Draw

Program pengolahan gambar yang banyak dijumpai, yaitu Adobe Photoshop dan Corel Draw. Kolaborasi antara dua program tersebut menghasilkan produk yang sangat bagus. Dalam project ini software yang digunakan ialah Corel Draw. Dalam software ini terdapat istiah atau teknik "Trace" untuk mengolah gambar. TRACE adalah teknik penelurusan atau penjiplakan gambar, adapula yang mendefinisikan trace sebagai proses perubahan format gambar dari bitmap menjadi vector biasa.
Di dalam Corel Draw terdapat 2 jenis trace, yaitu Trace Manual dan Trace Digital/Otomatic. Di project ini mencoba mempergunakan Trace Manual dengan menggunakan Corel Draw, dikarenakan gambar yang dihasilkan lebih detail. tetapi semua itu tergantung dengan personal masing-masing.

Coba perhatikan perbedaannya?
Keterangan:
Gambar 1. Sket menggunakan Pensil
Gambar 2. Sket menggunakan Drawing Pen
Gambar 3. Trace manual menggunakan Corel Draw
Gambar 4. Coloring menggunakan Corel Draw

Tips.
Untuk mempermudah dalam pengerjaan trace dan coloring, 
disarankan menggunakan Place Inside Container. 
(Effects - PowerClip - Place Inside Container). 

Jumat, 10 Agustus 2012

Komodo Guardian

Gambar ini terinspirasi dari Super Hero yang ada di luar negeri. Sedangkan di Indonesia tidak memiliki Pahlawan Super seperti di luar negeri. Berawal dari sanalah terciptanya sebuah Super Hero yang berasal dari bangsa hewan dan merupakan hewan Endemik Indonesia, yaitu "Komodo Guardian".


Selasa, 24 April 2012

Video Siput

Clay dalam arti sesungguhnya adalah tanah liat, namun selain terbuat dari tanah liat, clay juga ada yang terbuat dari bermacam-macam bahan tetapi adonannya memiliki sifat seperti clay (dapat dibentuk). Clay memiliki stuktur yang sangat liat, sehingga sangat mudah dibentuk apapun. Hanya dengan mengeringkannya, clay yang sudah dibentuk akan mengeras. Saat ini tanah liat atau lempung sudah jarang ditemukan. Selain jarangnya tanah liat ini bisa ditemukan, dulu, jika kita mau membuat hasil kreasi seperti ini, kita harus rela untuk menyatu dengan pekatnya tanah liat yang kotor. Namun, sekarang tidak lagi. Saat ini, clay dibuat dengan bahan yang mudah didapat dan, tentunya, bersih dari kotoran. Bahannya hanya terbuat dari campuran tepung terigu, pengawet kue, dan lem. Jenis clay bermacam-macam, namun kerajinan tangan yang dibuat disini terbuat dari ‘tepung kue’. Kelebihan dan keunikan clay dari tepung kue adalah bahan dasar yang mudah didapat.


Dari situlah inspirasi didapat, iseng-iseng buat clay dari tepung kemudian dibentuk menyerupai siput yang lucu. setelah dilihat-lihat kalau hanya sebagai barang pajangan saja kayaknya kurang menarik sehingga muncullah ide untuk membuat sebuah video sederhana. Pembuatan video ini bisa dibilang mudah dikarenakan hanya menyatukan beberapa foto dengan posisi yang berbeda kemudian disatukan menggunakan Adobe Flash dan dengan sedikit edit maka menghasilkan sebuah karya bernama Video Siput.

Senin, 23 April 2012

Helem Air Brush

Pengertian dan fungsi Airbrush, Airbrush adalah sebuah teknik seni rupa yang menggunakan tekanan udara untuk menyemprotkan cat atau pewarna pada bidang kerja. Setidaknya ada dua jenis airbrush, Pertama adalah “Airbruh Single Action” hanya berfungsi untuk mewarnai bukan untuk melukis detail-detail besar, biasanya hanya dipakai untuk mewarnai/mempercepat pewarnaan pada tahap awal melukis. Kedua adalah “Airbrush Dual Action” dengan alat ini kita bias mengatur besar/kecilnya cat yang keluar dari airbrush, karena airbrush dual action memiliki ukuran yang berbeda pada nozzle dan jarumnya.
Langkah pembuatan "Helem AirBrush":
  1. Menggambar pola desain kedalam kertas, bisa menggunakan CorelDraw kemudian di print atau langsung gambar dikertas menggunakan pensil.
  2. Gunting pola gambar sebagai dasar cetak untuk AirBrush.
  3. Persiapkan alat-alat yang dibutuhkan, seperti AirBrush dan cat mobil.
  4. Tempelkan gambar pola kedalam Helem yang sudah dibersihkan.
  5. Mulai proses pengecatan menggunakan AirBrush, semprotkan secara perlahan dan merata sehingga hasilnya bagus.
  6. Keringkan dengan cara di angin2kan dan lepas gambar polanya.
  7. Selanjutnya "pernis" Helem itu untuk melindungi gambar hasil air brush dan juga membuat helem lebih mengkilap.

Minggu, 22 April 2012

Deformasi Gambar Macan Tutul

Macan tutul jawa (Panthera pardus melas) atau macan kumbang adalah salah satu subspesies dari macan tutul yang hanya ditemukan di hutan tropis, pegunungan dan kawasan konservasi Pulau Jawa, Indonesia. Ia memiliki dua variasi: berwarna terang dan hitam (macan kumbang). Macan tutul jawa adalah satwa indentitas Provinsi Jawa Barat. Dibandingkan dengan macan tutul lainnya, macan tutul jawa berukuran paling kecil, dan mempunyai indra penglihatan dan penciuman yang tajam. Subspesies ini pada umumnya memiliki bulu seperti warna sayap kumbang yang hitam mengilap, dengan bintik-bintik gelap berbentuk kembangan yang hanya terlihat di bawah cahaya terang. Bulu hitam Macan Kumbang sangat membantu dalam beradaptasi dengan habitat hutan yang lebat dan gelap. Macan Kumbang betina serupa, dan berukuran lebih kecil dari jantan. Macan Tutul memiliki panjang tubuh berkisar antara 90 - 150 cm dengan tinggi 60 - 95 cm. Bobot badannya berkisar 40 - 60 kg. Macan tutul dapat hidup hingga 21-23 tahun. Macan tutul yang hidup dalam teritorial (ruang gerak) berkisar 5 - 15 km2. Jumlah populasi Macan Tutul Jawa tidak diketahui dengan pasti. Data dari IUCN Redlist memperkirakan populasinya di bawah 250 ekor (2008) walaupun oleh beberapa instansi dalam negeri terkadang mengklaim jumlahnya masih di atas 500-an ekor. (Sumber dari Wikipedia)

Sabtu, 21 April 2012

Deformasi Gambar Jalak Bali

Jalak Bali (Leucopsar rothschildi) adalah sejenis burung pengicau berukuran sedang, dengan panjang lebih kurang 25cm, dari suku Sturnidae. Jalak Bali memiliki ciri-ciri khusus, di antaranya memiliki bulu yang putih di seluruh tubuhnya kecuali pada ujung ekor dan sayapnya yang berwarna hitam. Bagian pipi yang tidak ditumbuhi bulu, berwarna biru cerah dan kaki yang berwarna keabu-abuan. Burung jantan dan betina serupa. Endemik Indonesia, Jalak Bali hanya ditemukan di hutan bagian barat Pulau Bali. Burung ini juga merupakan satu-satunya spesies endemik Bali dan pada tahun 1991 dinobatkan sebagai lambang fauna Provinsi Bali. Jalak Bali merupakan satwa yang secara hidupan liar (di habitat aslinya) populasinya amat langka dan terancam kepunahan. Diperkirakan jumlah spesies ini yang masih mampu bertahan di alam bebas hanya sekitar belasan ekor saja. (sumber dari Wikipedia)

 By:'Otna 1389

Jumat, 20 April 2012

Arema + AC Milan

Inspirasi pembuatan logo ini dimulai dari kecintaan terhadap 2 klub sepakbola, 1 dari luar negeri dan 1 lagi berasal dari Indonesia. Klub sepakbola dari luar negeri, yaitu AC MILAN dan klub dari Indonesia adalah AREMA. AC Milan adalah klub dengan segudang prestasi dan juga memiliki sejarah yang kental dengan dunia sepak bola, sedangkan Arema adalah klub yang berasal dari tanah kelahiran yang berada di kota Malang. Logo yang dibuat ini adalah penggabungan antara logo AC Milan dan Arema dengan sedikit modifikasi sehingga tercipta sebuah logo baru. Untuk menyempurnakan menggunakan CorelDraw untuk membentukan logonya dan Adobe Photoshop untuk pewarnaan logonya. Logo dibawah ini bernama ARM (Arema Milan).

By: Arazi17